Dukung Masyarakat Jaga Konservasi, KKP Salurkan Bantuan KOMPAK

PANDEGLANG, analisaglobal.com – Bantuan yang disalurkan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kepada Kelompok Masyarakat Penggerak Konservasi (KOMPAK) dilakukan oleh 2 Unit Pelaksana Teknis (UPT) Direktorat Jenderal Pengelolaan Ruang Laut (Ditjen PRL) secara bersamaan di dua lokasi terpisah, yakni di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan dan Pandeglang, Banten, Selasa (25/8).

Direktur Jenderal Pengelolaan Ruang Laut (Dirjen PRL) Aryo Hanggono mengatakan pemberian bantuan konservasi ini bertujuan agar masyarakat ikut serta terlibat dan turut serta dalam pengelolaan kawasan konservasi dan pengelolaan jenis ikan terancam punah di dalam maupun di luar kawasan konservasi perairan.

“Ini bagian dari upaya percepatan efektivitas pengelolaan kawasan konservasi dan pengelolaan jenis ikan terancam punah,” ujar Aryo di Jakarta (25/8).

Penyaluran Bantuan KOMPAK di Pandeglang diserahkan secara langsung oleh Direktur Konservasi dan Keanekaragaman Hayati Laut (Direktur KKHL) Andi Rusandi kepada Kelompok Konservasi Alam Bawah Laut dari Desa Sukarame, Kecamatan Carita, Pandeglang. Turut menyaksikan secara langsung Kepala Loka Pengelolaan Sumberdaya Pesisir dan Laut Serang dan pejabat Dinas Perikanan Pandeglang.

Andi menyampaikan bantuan diberikan kepada kelompok masyarakat karena adanya keterbatasan sarana prasarana yang dimiliki sehingga menurutnya perlu dilakukan kegiatan penyaluran pemberian bantuan konservasi dalam melakukan kegiatan perlindungan, pelestarian, dan pemanfaatan pada kawasan konservasi maupun jenis ikan terancam punah.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *