Gelar Pengajian Rutin, Aki Jarkosih Ketua Paguyuban KAWAT Berpesan : Umat Islam Harus Istiqomah Dalam Ajaran Allah SWT

Kabupaten Ciamis analisaglobal.com — Pengajian rutin Mingguan setiap hari Selasa malam yang dilaksanakan Paguyuban KAWAT bersama masyarakat Dusun Cikujang Girang, Desa Sukamaju, Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis bertempat di Mushola Al-Ikhlas, yang di pimpin langsung oleh Ustadz Ecep Risyadi.

Dengan adanya pengajian antara paguyuban KAWAT bersama masyarakat, apa yang di harapkan oleh umat Islam untuk mendekatkan diri kita sebagai umat manusia dengan Tuhan-Nya yaitu Allah SWT. Maka dengan apa yang terbiasa dilakukan oleh umat Islam bahwa dalam setiap mau melakukan kegiatan harus di awali dengan bacaan Bismillaahirrohmaannirrohiim.

Ustadz Ecep Risayadi saat mengisi pengajian rutin di paguyuban KAWAT. Selasa malam (29/06/2021).

“Bacaan Bismillaahirrohmaanirrohiim adalah untuk mendapatkan keberkahan dari Allah SWT, karena bacaan Bismillah merangkum segala ayat-ayat Allah SWT,” Ujar Ustadz Ecep Risyadi, Selasa malam, (29/6/2021).

Ustadz Ecep Risyadi berpesan kepada jamaah yang hadir agar bisa menghormati orang tua kita yang tidak pernah mengenal lelah dalam mengurus dan mendo’akan anak-anaknya.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *