Pemkab Ciamis Terima Bantuan APD Dari Jabar Bergerak Untuk Penanganan Pasien Covid-19

Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Pemerintah Kabupaten Ciamis menerima bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) dari Provinsi Jawa Barat melalui Jabar Bergerak dan Dinas Kesehatan Kabupaten Ciamis.

Penyerahan bantuan tersebut di serahkan Jabar Bergerak dan Dinkes Ciamis Kepada Bupati Ciamis secara simbolis bertempat di Joglo Barat Setda Kabupaten Ciamis, Rabu (07/07/2021).

Dalam kesempatan tersebut Bupati Herdiat mengucapkan banyak terimakasih kepada Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Ibu Atalia Praratya atas bantuan yang di berikan kepada Pemkab Ciamis.

“Alhamdulillah, penerimaan bantuan dari Provinsi Jabar dan Jabar bergerak ini berupa alat penunjang kesehatan yaitu APD untuk penanganan pandemi Covid-19 di Kabupaten Ciamis, terutama untuk puskesmas, ada 19 Puskesmas kecamatan yang di bantu “. Jelas Bupati

Dikatakan Bupati selain APD bantuan tersebut juga berupa masker dan Hazmat untuk para petugas kesehatan di Puskesmas Kecamatan.

“Kabupaten Ciamis sebetulnya total ada 27 Kecamatan, namun yang baru di berikan bantuan ada 19 Puskesmas Kecamatan dulu,” Imbuh Bupati.

Bupati berharap bantuan tersebut dapat benar-benar dimanfaatkan sebagai salah satu upaya penanganan pandemi Covid-19 di Kabupaten Ciamis.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *