google-site-verification=iM-RoQg4VSts3aSv0rVdgEu9rMUXf5R0M0PPjTrpAv4

Akibat Hujan Deras, TPT Ponpes Alam Tahfidz Hamalatul Qur’an Manonjaya Ambruk Dan Tutupi Aliran Sungai

M Sarif Hidayatullah selaku staf pengajar pesantren Alam Tahfidz Hamalatul Qur’an menuturkan, dampak dari longsoran tersebut mengakibatkan air meluap ke rumah, mesjid, dan komplek pondok pesantren, kebetulan ini aliran sungai yang menghubungkan ke sungai Citanduy berhubung tertutup oleh longsoran akhirnya meluap sampai ke jalan dan komplek pesantren.

“Alhamdulilah ikhwan- ikhwan dari FPI, Persis, BPBD, organisasi Islam yang ada di Tasikmalaya, mereka terjun langsung mengevakuasi longsoran.” Tuturnya

Bahkan kata M Sarif Hidayatullah, kita akan berusaha untuk membentengi sepanjang sungai supaya longsoran yang akan terjadi mudah di minimalisir, karena tadi juga ada bapak Camat Manonjaya beserta jajarannya meninjau langsung dan insya allah mereka juga sedang membantu, bagaimana bisa memperbaiki dampak longsoran tersebut. Katanya

“Saya berharap Untuk Pemerintah semoga secepat mungkin di tanggapi dengan adanya kejadian bencana ini, karena ini lingkungan pondok pesantren istilahnya banyak santri yang sedang belajar, mudah-mudahan kedepannya tidak terjadi seperti ini lagi.” Harap M Sarif Hidayatullah

M Sarif Hidayatullah menambahkan, Kami pengurus pondok Pesantren membuka peluang amal Sholeh kepada kaum muslimin yg ingin menyalurkan donasi untuk membantu perbaikan akibat longsor tersebut. Imbuhnya. (Red)

Baca Juga Wakil Bupati Ciamis Resmikan Pembukaan Kejuaraan GGT Tingkat Pelajar Dan Dewasa

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *