Bersama Forkopimda Kota/Kab. Tasikmalaya, Dandim 0612/TSM Laksanakan Halal Bihalal

Berkat perjuangan unsur pimpinan pemerintah Kabupaten Tasikmalaya yang dipimpin Bupati saat itu yakni H. Suljana Wirata Hadisubrata beserta Tokoh Masyarakat kabupaten Tasikmalaya dan dirintislah pembentukan Kota Tasikmalaya melalui proses yang sangat panjang, dan pada akhirnya di bawah kepemimpinan Bupati Drs. H.Tatang Farhanul Hakim yang pada saat ini turut hadir dalam kesempatan ini

Sehingga pada tanggal 17 Oktober 2001 ditetapkannya Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2001 Tentang Pembentukan Kota tasikmalaya dan Pada tanggal 18 Oktober 2001 dilantik lah Drs. H. Wahyu Suradiharja sebagai PJ. Wali Kota Tasikmalaya Oleh Gubernur Jawa Barat Mayjen TNI (Purn.) R. Nana Nuriana,

Pada saat itu Kota Tasikmalaya terdiri dari 8 Kecamatan dengan 15 Kelurahan dan 54 Desa dan saat ini, Kota Tasikmalaya berkembang menjadi 10 Kecamatan dengan 69 Kelurahan

“Melalui acara Halal Bihalal ini, semoga dapat mempererat kerjasama dan ajang bertukar pikiran antara Pemerintah Kota dan Kabupaten Tasikmalaya untuk sama-sama membangun Tasikmalaya yang nantinya akan melahirkan kebijakan-kebijakan dalam pembangunan serta menjadi momentum bagi saya pribadi untuk lebih mengetahui dan mempelajari karakteristik daerah Tasikmalaya dari para tokoh, sesepuh dan pimpinan daerah Tasikmalaya terdahulu secara langsung.” Ungkap Dr. Cheka Virgowansyah, S.STP dalam Pidatonya

Saya berharap semangat kegembiraan ini semakin menjadi pemicu dan pemacu kita semua untuk kembali bangkit dan berjuang bersama mewujudkan pemulihan dan percepatan pembangunan demi terwujudnya Tasikmalaya yang Maju, Aman, Nyaman.” Harap Pj Walkot Dr. Cheka

Sementara itu dalam sambutan Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto, S.IP, menyampaikan seperti ini hal nya bahwa Halal Bihalal merupakan salah satu bentuk percaya yang lahir dari tradisi luhur budaya bangsa indonesia yang bernilai positif. Halal bihalal memiliki kaitan yang erat dan idul Fitri bermakna kembali suci.

“Halal bihalal kali ini terasa sangat istimewa karena di laksanakan bersama Pemkab dan Pemkot kota tasikmalaya, momen ini merupakan perwujudan kolaborasi dan sinergi yang nyata antara pemerintah Kab dan Kota Tasikmalaya beserta seluruh komponen

“Mari kita terus tingkatkan sinergi pemerintah kabupaten Tasikmalaya dan pemerintah kota Tasikmalaya secara berkelanjutan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Tasikmalaya.” Ucap H. Ade Sugianto (Red)

(Pendim 0612/Tasikmalaya)

Baca Juga Pastikan Keselamatan Warga, Pemdes Imbanagara Beserta TNI-Polri Datangi Lokasi Longsor

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *