Dulu Pahlawan Berdarah-Darah, Kini Peserta Upacara HUT RI Rela Berbasah-Basah

Peserta Upacara HUT RI Rela Berbasah-Basah

Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Ungkapan ‘Dulu pahlawan berdarah-darah kini peserta upacara rela berbasah-basah’ kiranya sesuai dengan kondisi pada pelaksanaan upacara peringatan HUT RI Ke 78 tingkat Kabupaten Ciamis.

Pasalnya pelaksanaan upacara HUT RI yang diikuti oleh barisan TNI/Polri, ASN, Satpol PP, unsur Organisasi serta barisan pelajar ini tetap berlangsung khidmat meski di awal upacara sempat diguyur hujan.

Dalam upacara tersebut, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menjadi Inspektur Upacara bendera yang digelar, Kamis (17/08/2023) pagi di Taman Lokasana Ciamis, mulai pukul 08.15 WIB.

Hadir dipanggung kehormantan Wakil Bupati Ciamis H. Yana D. Putra dan unsur Forkopimda, Ketua Tim Penggerak PKK, Ketua Darma Wanita, jajaran istri Forkopimda serta para tamu undangan lainnya.

Mengawali sambutannya, Bupati Ciamis mengucapkan Dirgahayu Republik Indonesia ke 78 Tahun 2023.

Bupati mengatakan bahwa kemerdekaan bangsa Indonesia tidak didapatkan dengan mudah, tetapi melalui perjuangan dan penghargaan jiwa dan raga dari para pahlawan dalam melawan penjajah.

Bupati Ciamis : Mari Kita Renungkan Jasa Para Pahlawan

“Pada momentum peringatan kemerdekaan ini mari Kita renungkan semua perjuangan dan jasa para pahlawan serta selalu kita doakan semoga arwah para pahlawan diterima di sisi Allah SWT, ” ucapnya.

Disampaikan Bupati, segala perjuangan dan pengorbanan para pahlawan harus dilanjutkan oleh generasi penerus saat ini sebagai salah satu upaya dalam mengisi kemerdekaan.

Baca Juga Sambut HUT RI Ke-78, Siswa Siswi TK, RA dan PAUD Ikuti Lomba Mewarnai di Desa Kertahayu Pamarican

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *