Kanit Binmas Polsek Rajapolah
Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Kanit Binmas Polsek Rajapolah Aipda Dwi Sarjito menghadiri kegiatan Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang tingkat Kecamatan Rajapolah Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (01/02/23)
Kegiatan yang dilaksanakan di Lapang Desa Sumberjaya Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis, dihadiri seluruh Regu Penggalang Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Rajapolah.
Hadiri Kegiatan Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang
Kapolsek Rajapolah Polres Tasikmalaya Kota AKP Iwan Sujarwo mengatakan bahwa menghadiri kegiatan tersebut sebagai upaya menjalin kemitraan.
Baca Juga Waspada Isu Penculikan dan Jajanan Anak, Kanit Binmas Polsek Cineam Sambangi SLB
“Dengan kehadiran Polri, dapat terjalin silaturahmi dan kemitraan untuk mewujudkan kamtibmas yang kondusif,” ungkapnya
Dia berharap dengan adanya kegiatan tersebut, Pramuka penggalang mendapatkan pengalaman berharga sebagai generasi bangsa yang disiplin serta belajar memimpin dan dipimpin. (Yusrizal)