Muspika Kecamatan Manonjaya Turut Meriahkan HUT RI Ke 78 Dengan Pawai Alegoris 

Muspika Kecamatan Manonjaya

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com – Muspika Kecamatan Manonjaya melaksanakan Upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-78. Kegiatan tersebut pun berjalan dengan khidmat yang dilaksanakan di Alun-Alun Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya. Kamis (17/8/2023).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Muspika kecamatan Manonjaya, Camat Manonjaya Kadir, S.Sos., Kapolsek Manonjaya, Danramil Manonjaya, Ketua MUI Manonjaya, Kepala KUA Manonjaya, para kepala Desa se-Kecamatan Manonjaya dan para tamu undangan.

Kadir, S.Sos, Camat Manonjaya menuturkan, Alhamdulillah pelaksanaan kegiatan upacara dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 tingkat kecamatan Manonjaya telah selesai dilaksanakan dan berjalan sesuai dengan harapan, masyarakat pun sangat antusias, paling utama dalam pelaksanaan upacara begitu khidmat

“Adapun rangkaiannya dilanjutkan dengan pawai Alegoris yang mewakili dari 12 Desa, untuk juara pawai Alegoris yaitu, juara 1 Desa Margaluyu, juara 2 Desa Kamulyan dan juara 3 Desa Manonjaya yang di umumkan setelah upacara penurunan sang saka merah putih pukul 17:00 wib, dengan memperlihatkan keunikan, kesenian, dan berbagai ragam dari masing-masing Desa sehingga karakter-karakter atau kesenian-kesenian yang ada di wilayah Kecamatan Manonjaya bisa ditampilkan dan bisa ditonton sama masyarakat,” tutur Kadir Camat Manonjaya.

Baca Juga PT Pos Indonesia Cabang Manonjaya, Salurkan Bantuan Pangan Pengentasan Stunting Ke 614 KRS

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *