Pj. Sekda Kab. Sukabumi H. Barnas : Sinergitas dan Inovasi Penting Untuk Optimalisasi Sektor Pajak

Penjabat Sekda Kabupaten Sukabumi H. Barnas Adjidin mengatakan, kolaborasi sudah seharusnya dilakukan. Termasuk dalam penarikan pajak yang akhirnya untuk membiayai pembangunan Kabupaten Sukabumi.

“Lewat pertemuan ini, harus ada sinergitas dan inovasi yang baik. Sehingga ada solusi dalam meningkatkan kesadaran masyarakat membayar pajak,” ungkapnya.

H. Barnas berkeinginan adanya berbagai inovasi dalam peningkatan penerimaan pajak. Sehingga, potensi pajak dapat tergenjot.

“Harus ada evaluasi dan reward juga dalam penarikan pajak,” terangnya.

Apalagi, peningkatan penerimaan pajak pun akan berdampak kepada kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, sosialisasi tentang penarikan pajak harus terus digenjot.

“Terus sosialisasikan terkait pentingnya membayar pajak kepada masyarakat lewat kerjasama dengan desa. Selain itu, berbagai inovasi harus terus dipacu untuk meningkatkan nilai pajak,” pungkasnya.***Nauva HM

Sumber : Diskominfo Kab. Sukabumi

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *