Plt. Kepala Dinas LH, Dampingi Kunjungan Studi Banding Kader PKK Ke Budidaya Magot

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tasikmalaya Mendampingi Ibu-ibu kader Posyandu, Ibu-ibu kader PKK, TPK, LPM Kecamatan Nagarawangi Kota Tasikmalaya terkait kaji studi banding bagaimana cara pengelolaan sampah menjadi bermanfaat dan cara mengelola budidaya magot, “Kingdom Magot,” Jumat (04/12/2020)

Drs. Roni A. Sahroni, M.M, sebagai PLT Kepala Dinas Lingkungan hidup Kabupaten Tasikmalaya, menuturkan kegiatan kaji studi banding mendampingi ibu-ibu kader posyandu dan kader PKK kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya hari ini, yang mana rombongan kader-kader ada sebuah ketertarikan untuk memberdayakan budidaya magot di daerahnya. Sehingga kami Dari Dinas Lingkungan Hidup beserta jajaran mencoba mendampingi kegiatan studi banding tersebut ke kingdom magot.

“Alhamdulillah setelah lihat dan mengecek langsung di lapangan sangat bersyukur sekali berapresiasi yang setinggi-tingginya kepada Dadan Jaenudin sebagai penggiat budidaya magot (Kingdom Magot) sekaligus ketua DPW ormas brigez yang peduli terhadap lingkungan mengelola sampah menjadi berkah dan satu hal yang menarik menurut saya bersama rombongan dari kecamatan Cihideung, adanya pengintegrasian antara pemberdayaan dan pembudidayaan ayam magot dan lele.” Ungkapnya

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *