Salah Seorang Warganya Positif Covid-19, Kades Mangunreja Bersinergi Dengan RT Siaga Perketat Prokes

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com,- Tuniati (40) Salah seorang warga kampung Sangegeng RT 04/06 Desa Mangunreja Kecamatan Mangunreja Kabupaten Tasikmalaya dinyatakan positif Covid-19 setelah pihak keluarga beserta yang bersangkutan menerima hasil Swab dari pihak puskesmas Mangunreja.

Awalnya pasien mengalami hilangnya aroma penciuman dan sakit di tenggorokan selama beberapa hari dan pihak keluarga berinisiatif memeriksakan Tuniati ke puskesmas dan melakukan swab dan hasilnya yang bersangkutan positif Covid-19 sehingga pihak puskesmas segera mengisolasi pasien ke gedung wisma haji. Minggu (06/12/2020).

Saepul Darma selaku Suami menjelaskan kalau istrinya sebelum dinyatakan positif tidak pernah bepergian ke luar kota, istrinya setiap pagi pergi kepasar singaparna untuk berbelanja kebutuhan bahan makanan untuk dimasak karena sehari-hari berjualan nasi + lauk (warung nasi). Jelasnya.

“Tepatnya pada hari Sabtu 06 Desember 2020 saya mendapat kabar dari pihak puskesmas bahwa hasil swab istri saya positif, terus terang saya merasa shock. sebetulnya seluruh anggota keluarga saya harus di swab namun karena. Alat swab di puskesmas mangunreja kurang memadai jadi nanti hari senin yang di swab hanya saya sendiri dan keluarga yang lain menyusul”. ungkap Saepul Darma.

Menurut Hendra dari pihak puskesmas Mangunreja membenarkan adanya Warga yang positif Covid-19 dan sudah berkoordinasi dengan pihak keluarga pasien supaya mereka mengizinkan untuk di isolasi mandiri. sementara untuk keluarganya supaya bisa mengisolasi diri dirumah sambil menunggu pmeriksaan sekaligus dilakukan swab. imbuhnya.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *