Wagub Jabar Tinjau Langsung Pos Penyekatan di Cijolang Bersama Kapolres dan Walikota Banjar

Kota Banjar, analisaglobal.com — Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. bersama Walikota Banjar Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si. menerima Kunjungan Wakil Gubernur Jawa Barat KH. Uu Ruzhanul Ulum, S.E. dalam pengecekan pelaksanaan penyekatan larangan mudik Lebaran Tahun 2021 dalam Operasi Ketupat Lodaya Tahun 2021. Senin (10/05/21)

Dalam kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Wakil Wali Kota Banjar Nana Suryana, S.Pd. Sekdishub Jabar Idat Rosana, S.Sos., M.Si., Kepala UPTD P3 LLAJ Wilayah III Prov Jabar H. Dodi Arifin, S.H., M.M., Pabungdim 0613/Ciamis Mayor Czi Budi Arianto, Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjar dr. Andi Bastian, Kasipidum Fajar Mutaquin S., Kepala BPBD Kusnadi, S.IP., Kasatpol PP Edi Nurjaman, Kadis Kominfo Kota Banjar Wawan Gunawan, Kapospam Terpadu Cijolang AKP Moch. Taufik M.,S.IP.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres Banjar memaparkan situasi arus lalu lintas, perkembangan situasi terkini, serta menyampaikan data-data terkait kegiatan penyekatan larangan Mudik Lebaran tahun 2021.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan Arahan dari Wakil Gubernur Provinsi Jabar di Pos Pam Cijolang Perbatasan Jabar-Jateng ini” ucap Kapolres Banjar.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *