Akibat Hujan Deras, Desa Sukamukti Cisayong dan Desa Banyurasa Sukahening di Landa Longsor

“Untuk Korban jiwa alhamdulillah nihil, dan untuk kerugian material seluruh badan jalan tertutup material tanah, Tiang listrik patah, serta saat ini jalan belum bisa di lalui baik kendaraan roda 2 dan 4 juga pejalan kaki di karenakan situasi dan kondisi masih hujan.” Jelasnya

Adapun tindakan yang dilakukan seperti di Cisayong tepatnya di Kp. Tejakalapa dan Kp. Cigorowong Babinsa Desa Sukamukti Serka Deni Ramdani berkoordinasi dengan pemdes melalui kepala desa yaitu kades O. Hasanudin dan bersama – sama warga, perangkat desa dan RPB bekerjasama untuk membersihkan sebagian badan jalan agar bisa di lalui kendaraan. Katanya

Longsor yang terjadi di Desa Banyurasa kecamatan Sukahening Kabupaten Tasikmalaya. Selasa (01/06/21)

“Di Sukahening pun sama, Babinsa Desa Banyurasa Serka Roni Muslim bersama warga dan RPB bekerjasama untuk membersihkan badan jalan, serta berkoordinasi dengan pihak pemdes melalui kepala desa yaitu Kades Lalan Ruslan dan pihak PLN, dan saat ini untuk sementara sudah diatasi dengan menyanggah kabel listrik oleh petugas PLN.” Ungkapnya

Danramil juga menyampaikan dalam keterangannya pada warga masyarakat apabila terjadi hujan deras agar selalu waspada dan berhati – hati serta menghimbau pada masyarakat agar di setiap kejadian supaya melaporkan kepada pihak yang terkait, meskipun ada kejadian sekecil apapun. tuntasnya***UWA

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *