BSMSS Kodim 0613/Ciamis Resmi di Buka di Pangandaran

Perwira TNI AD lulusan Akademi Militer Tahun 2003 ini mengungkapkan bahwa program BSMSS ini bertujuan untuk menjaga dan membangkitkan kembali nilai budaya bangsa yang saat ini mulai pudar yakni Gotong Royong.

“Melalui program BSMSS ini, bagaimana membudayakan kembali nilai budaya bangsa kita yang saat ini mulai tergerus yaitu gotong royong. Bersama sama melaksanakan pembangunan,” kata Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi.

Pada kesempatan itu, Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi turut menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan dari warga Desa Cibuluh. Antusias masyarakat sangat semangat menyambut program BSMSS Kodim 0613/Ciamis.

“Terima kasih atas sambutan dari warga desa Cibuluh, antusias semangat bersama-sama meyelesaikan kegiatan BSMSS. Partisipasi kerjasama warga sangat berpengaruh kesuksesan pelaksanaan BSMSS ini,” ucap Dandim dihadapan masyarakat Desa Cibuluh Kecamatan Kalipucang.

Sementara itu, Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata dalam sambutannya yang dibacakan Asda II Setda Kabupaten Pangandaran Dadang Dimyati menyampaikan, atas nama Pemerintah Kabupaten Pangandaran mendukung penuh kegiatan BSMSS Kodim 0613/Ciamis. Ini dalam rangka meningkatkan kerjasama yang baik antara TNI dan Masyarakat.

“Pembangunan jalan ini sangat penting dan bermanfaat. Sehingga dapat dirasakan langsung oleh masyarakat serta hal itu dapat berimplikasi langsung pada perekonomian masyarakat,” tutur Dadang Dimyati menyampaikan sambutan Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata. (Red).

Baca Juga Kodim 0612 Tasikmalaya Laksanakan Giat Program Bakti Kemandirian Masyarakat Semester II Tahun 2022 di Cineam

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *