Diduga Tiang Penyangga Rapuh, Dapur Rumah Warga di Desa Sukanagara Padaherang Ambruk

Sebelum kejadian kata Agus, rumah bagian dapurnya itu sudah dalam keadaan miring dan kemungkinan badan rumah jadi ketarik dan Ketika ambruk, atapnya langsung menimpa orang tua saya, dan saya juga tadi tertimpa kayu balok, ” Katanya.

Agus juga menuturkan, kalau saya keburu sadar dan langsung keluar rumah pada saat rumah ambruk. Tetapi, orang tua saya masih tidur, saya tidak keburu menolong orang tua saya, karena kejadiannya mendadak seketika saja. tuturnya

Menurut Agus, dirinya pada saat kejadian dalam keadaan sakit, dan keadaan orang tua yang sudah tidak bisa kemana – mana akan tetapi Alhamdulillah tidak ada korban jiwa hanya luka ringan dan sekarang orang tua saya sudah di bawa ke Puskesmas Padaherang. Jelasnya

Dilain pihak menurut Kustiaman Selaku Camat Padaherang saat dihubungi melalui sambungan telepon membenarkan adanya kejadian rumah roboh milik warga di Desa Sukanagara dan itu sudah ada laporannya. “Iya betul, ada rumah warga yang roboh di Desa Sukanagara dan dari pihak Kecamatan sudah menengok ke lokasi kejadian. Pungkasnya***A. Baron

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *