Kab. Tasikmalaya, analisaglobal.com,– Rumah makan Danau Lemona merupakan salah satu tempat makan sekaligus rest area yang berada di jalan raya Salopa – Cikatomas kabupaten Tasikmalaya, danau lemona yang berdiri sejak tahun 2006 sampai dengan sekarang menyajikan berbagai menu andalan dengan bumbu rempah-rempah yang membuat makanan lebih enak, lezat dan nikmat membuat rasa yang beda dari yang lain.
Danau lemona menyediakan fasilitas yang sangat memadai, ketika masuk pengunjung sudah disuguhkan dengan jembatan gantung, selain dilengkapi berbagai pemandangan, danau lomona juga dilengkapi dengan aula rapat/meeting room dan juga bisa untuk acara pernikahan, di danau lemona juga pihak pengelola menyediakan fasilitas lainnya selain rumah makan, seperti dengan adanya penginapan ±3 unit, diantaranya Bungalau/ villa dengan harga yang relatif terjangkau, mulai dari kisaran 500 ribu sampai dengan 1 juta rupiah untuk satu malam, serta untuk harga makanan yang disajikan juga dijamin terjangkau untuk semua kalangan, karena harganya juga dikisaran 30 ribu untuk satu porsi/orang.
Saat analisaglobal.com mewawancarai Pera Suhara selaku waiters sakaligus kasir di rumah makan danau lemona menjelaskan bahwa kalau danau lemona merupakan rumah makan yang nyaman dan sejuk, juga dengan menu yang menggunakannya bahan rempah – rempah sekaligus juga sarana tempat nongkrong yang pas untuk kalangan muda/kalangan milenial saat ini. Jelasnya Sabtu (05/09/20)

“Danau lemona ini juga mempunyai ciri khas menu andalan, yaitu Ayam batu, maksudnya ayam batu itu, ayam yang di olah memasaknya menggunakan batu yang panas, dan itu menjadi menu andalan juga disini” ujarnya
Lanjut Pera, Adapun harapan saya selaku pekerja disini apalagi sekarang ini memasuki New Normal pasca Pandemi covid-19 kemarin, mudah – mudahan danau lemona ini semakin maju dan semakin ramai pengunjungnya. Harapnya
Ditempat yang sama menurut Rizal Kurniawan selaku pengelola rumah makan danau lemona mengatakan bahwa kalau rumah makan Danau Lemona merupakan salah satu rumah makan serta rest area yang menyajikan berbagai menu makanan yang tidak disajikan ditempat lain, intinya menu disini kami buat beda sehingga menjadi unik dan punya cita rasa. Ungkapnya

Rizal juga menuturkan, “untuk rencana kedepannya insya allah kita akan menyediakan Coffee Shop untuk para kaum milenial serta weeding organizer untuk resepsi pernikahan dengan harga yang terjangkau juga, dan saat ini kami juga sudah sediakan live musik bagi para pengunjung, jadi agar lebih berkesan ketika berkunjung kesini, apalagi saat suasana malam dengan lampu lampu disini akan menambah betah bagi para pengunjung.” Tuturnya
Saat ditanyakan berapa banyak karyawan di rumah makan danau lemona ? Rizal Kurniawan juga menambahkan “kalau total semua karyawan yang ada di rumah makan Danau Lemona berjumlah 9 orang dengan mempekerjakan masyarakat sekitar serta untuk masalah koki dirinya tidak memanggil koki profesional melainkan mengajarkan seorang karyawan dengan cara memberikan arahan.” Tambahnya
Rizal juga berharap dengan adanya rumah makan danau lemona di wilayah salopa bisa memberikan dampak positif khususnya bagi warga masyarakat dan pemerintah kecamatan salopa juga bagi pemerintah kabupaten tasikmalaya, sehingga salopa bisa lebih maju dan berkembang dalam segala bidang. Pungkasnya***(Red)