Kota Tasikmalaya, analisaglobal.com — Bertempat di Bale Kota Tasikmalaya Wali Kota Tadikmalaya Drs
H. Budi Budiman didampingi BPBD Kota Tasikmalaya dan Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya menghadiri penyerahan bantuan alat PCR dari BNPB RI. Sabtu, (29/08/2020).
Wali Kota Tasikmalaya mengatakan sesuai dengan yang telah diajukan ke BNPB RI telah mendapat bantuan alat test PCR lengkap sebanyak 2500 sebagai mendukung program pemerintah kota tasikmalaya. Ucapnya
Melalui Dinas Kesehatan akan mengajak masyarakat Kota Tasikmalaya untuk melakukan test swab masal seperti di pusat keramaian, pusat perkantoran dan pusat pendidikan.
Selain itu, Wali Kota Tasikmalaya berharap kepada masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehataan. Pungkasnya***(red)