Pjs. Bupati Tasikmalaya Pimpin Langsung Upacara Hari Pahlawan

Kabupaten Tasikmalaya – Pjs Bupati Tasikmalaya Dr. Hening Widiatmoko, MA. bertindak sebagai Inspektur Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke – 75 Tingkat Kabupaten Tasikmalaya di Halaman Sekretariat Daerah Kab. Tasikmalaya, Selasa (10/11/2020). Turut Hadir Forkopimda Kab Tasikmalaya, Ketua DPRD Kab Tasikmalaya, Kepala SKPD dan tamu undangan lainnya.

Widiatmoko mengatakan Peringatan Hari Pahlawan sebagai momen bersejarah untuk memberikan makna atas pengorbanan para pehlawan kusuma bangsa dengan menyalakan jiwa kepahlawanan dalam perjuangan mengisi kemerdekaan.

“Peristiwa tersebut memberikan kita pelajaran moral bahwa warisan terbaik para pahlawan bangsa bukanlah politik, ketakutan, melainkan politik harapan, bahwa seberat apapun tantangan yang dihadapi dan keterbatasannya tidak akan menyurutkan semangat perjuangan,” ujarnya.

Selain itu, Widiatmoko mengajak untuk mengenang para pendahulu, pahlawan, perintis kemerdekaan, dan pendiri Republik Indonesia. Sebab karena perjuangan mereka, bangsa Indonesia bisa menikmati hidup sebagai bangsa yang merdeka.

“Mengenang para pendahulu kita, pahlawan dan perintis kemerdekaan, para pendiri republik Indonesia, mereka dengan segenap pemikiran, tindakan dan gerakan perjuangan kolektif yang mereka lakukan,” katanya.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *