Berikan Rasa Aman, Polsek Panjalu Polres Ciamis, Laksanakan Patroli KRYD di Tengah Malam

Berikan Rasa Aman, Polsek Panjalu Polres Ciamis

Kabupaten Ciamis, analisaglobal.com — Personel Polsek Panjalu Polres Ciamis Polda Jabar melakukan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) saat malam hari di wilayah Kecamatan Panjalu. Patroli ini dilaksanakan menjelang tengah malam tepatnya pada Sabtu, 21 Januari 2023, sekitar pukul 22.30 WIB hingga dini hari.

Patroli tersebut dibawah kendali Iptu Yaya Koswara selaku Kapolsek Panjalu. Kegiatan hari ini dilaksanakan oleh dua personel Polsek Panjalu, yaitu Aipda Dade dan Bripka Doni.

“Patroli KRYD malam itu menyasar ke sejumlah lokasi keramaian dan objek vital di wilayah Kecamatan Panjalu. Diantaranya Jalan Raya Panjalu-Kawali, Pertokoan, Bank, Taman Boros Ngora Panjalu dan Area Obwis Situ Lengkong. Anggota di lapangan menyampaikan himbauan kamtibmas ke masyarakat,” ujar Kapolres Ciamis Polda Jawa Barat AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., melalui Kapolsek Panjalu Polres Ciamis Polda Jabar Iptu Yaya Koswara, Minggu (22/01/2023).

Laksanakan Patroli KRYD di Tengah Malam

Kapolsek Panjalu Polres Ciamis Polda Jabar Iptu Yaya Koswara mengatakan, patroli KRYD ini dilaksanakan dalam rangka antisipasi tindak kriminalitas saat malam, Hari H dan Pasca Imlek Tahun 2023.. Selain itu juga untuk memberikan rasa nyaman dan aman warga masyarakat Kecamatan Panjalu dan Sukamantri.

Baca Juga Halim Saepudin : Revisi Kepengurusan Di FORWATUR Bentuk Penyegaran Dalam Menjalankan Program Kerja

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *