Diduga Akibat Kosleting Listrik, 1 Unit Rumah Warga di Tanjungkarang Cigalontang Ludes Terbakar

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Sekitar Pukul 10.00 WIB, telah terjadi kebakaran rumah panggung dengan kuran 5×8 Meter milik Bapak Ade gunawan bin Mansyur (24) yang beralamat di Kampung Pasir peuteuy RT 03 RW 07 Desa Tanjungkarang Kecamatan Cigalontang kabupaten Tasikmalaya. Kamis (22/10/2020)

Menurut Danramil 1213/Cigalontang Kapten Mamat Sutisna menyampaikan Penyebab kebakaran di akibatkan dari Konsleting listrik. Ucapnya

Adapun menurut Saksi mata atas nama Ibu Wati (30) seorang ibu rumah tangga yang beralamat di Kp. Pasir peuteuy Rt 03 RW 07 Desa Tanjungkarang Kecamatan Cigalontang menyampaikan Api padam di perkirakan ±50 menit dari kejadian awal kebakaran. Ungkapnya

“Kerugian yang diakibatkan dari kebakaran tersebut untuk Korban jiwa Nihil, dan kerugian Materiil diantaranya Rumah ukuran 8×5 meter Habis terbakar, Uang sebesar Rp. 2 juta, Mesin Jahit merk “power” 1 Unit, Lemari Pakaia 2 buah dan Kasur 3 buah dengan total kerugian ditaksir sekitar 100 Juta.” Jelasnya

Selanjutnya Babinsa Sertu Edi Puspa bersama elemen masyarakat melaksanakan membantu untuk memadamkan Api dan api dapat dipadamkan dengan cara manual dengan cara mengambil air dari kolam ikan terdekat dikarenakan lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang tidak bisa masuk mobil Pemadam, dan Api padam sekitar Kurang lebihnya pukul 11.00 WIB lalu membersihan material yang terbakar. Pungkasnya***uwa

Sumber : Humas Pendim 0612/Tasikmalaya

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *