LSM GMBI Lampung Selatan, Berikan Sembako Dan Tali Asih

LSM GMBI Lampung Selatan

Lampung Selatan, analisaglobal.com — Bentuk kepedulian terhadap masyarakat, LSM GMBI Distrik Lampung Selatan bersama Pengurus LSM GMBI Kecamatan Sidomulyo yang di Ketuai JHONI HENDRIAWAN Didampingi staf anggotanya Bpk BUSTAMI serta Pengurus LSM GMBI Desa Sukabanjar Yang di Wakili Oleh Bendahara POKJA Sukabanjar Bp.Mong Sarman memberikan sembako dan tali asih.

Sembako dan tali asih diberikan langsung kepada keluarga Zunianto dilingkungan 04 Sukamandi Kelurahan Bumi Agung Kecamatan Kalianda yang saat ini sedang dirawat di RS Bob Bazar Kalianda karena luka dibagian perut mengoreng dan harus dirawat intensif.

Yanto sapaan akrab Zunianto yang merupakan warga Desa Buah Berak Kalianda, namun saat ini usai dipulangkan dari Kalimantan yang dijemput GMBI Lampung beberapa hari lalu kini tinggal dirumah orang tuanya di Keluarahan Bumi Agung Kalianda.

Ketua GMBI Lamsel Casmayanto mengatakan, kedatanganya bersama teman-teman GMBI untuk menyampaikan amanah rekan-rekan GMBI Distrik Lampung Selatan dan LSM GMBI pengurus Kecamatan Sidomulyo serta Pengurus LSM GMBI Desa Sukabanjar, untuk memberikan sembako dan tali asih.

Berikan Sembako Dan Tali Asih

“Alhamdulillah saya bersama jajaran kerumah orang tua Yanto di Sukamandi untuk memnerikan sembako dan tali asih yang diterima langsung oleh Istri yanto,” ujar Ketua GMBI Lamsel.

Casmayanto menambahkan bahwa bantuan yang diberika sebagai bentuk kepedulian GMBI terhadapt masyarakat, semoga Yanto segera diberi kesembuhan dan pulih seperti sedia kala.

Baca Juga Dinkes Lamsel Berikan Pertolongan Pada Pasien Yang Dijemput Tim GMBI Lamsel Dari Kalimantan Ke Lampung

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *