Yayasan Al-Falah Nangtang Cigalontang Alokasikan Bansos Yansos Untuk Rehab Ruang Kelas

Menurut Apip Mansyur sebagai kepala Lembaga Yayasan Al-Falah menjelaskan dengan adanya bantuan pemerintah tersebut dirinya dapat membangun infrastruktur yakni merehabilitasi ruang kelas untuk proses pembelajaran anak usia dini dan Diniyyah. jelasnya.

“Kami ucapkan terimakasih kepada Pemerintah yang telah mengucurkan bantuan ini, insya alloh kami akan melaksanakannya dengan penuh amanah, dengan sangat antusias warga masyrakat bergotongroyong guna mempercepat pembangunan tersebut”. ungkap Apip Mansyur.

Sementara itu Dedi Suherman sebagai kepala dusun Mayana menambahkan banyak terima kasih kepada pemerintah yang telah memberikan bantuan untuk Lembaga yang berada di kedusunannya sehingga permasalahan sedikit demi sedikit bisa teratasi terutama di bidang infrastruktur pembangunan madrasah diniyah yang sangat penting bagi anak-anak dalam belajar mengajar pembelajaran khususnya Dibidang agama. imbuhnya.

“Kami atas nama lembaga sangat mengharapkan sekali ada bantuan lagi karena disini masih banyak anak didik kekurangan ruang kelas untuk proses belajar. Sehingga proses pembelajaran di laksanakan dengan secara bergantian, untuk masalah lahan kami masih mempunyai tempat untuk membangun ruang kelas”. Pungkas Apip***Day

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *