Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tasikmalaya Berjalan Seru

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Semakin dekatnya perhelatan pilkada kabupaten Tasikmalaya tahun 2020. KPU kabupaten Tasikmalaya laksanakan debat publik para calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Tasikmalaya yang bertempat di gedung rapat paripurna DPRD Kabupaten Tasikmalaya dengan tema “Pembangunan Ekonomi, Sarana-prasarana, dan Peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui kepemimpinan politik menuju adaptive Governance”. Kamis Malam (05 /11/20).

Acara tersebut dihadiri oleh KPU provinsi jawa barat, KPU kabupaten Tasikmalaya, ketua BAWASLU, Pjs. Bupati Tasikmalaya, serta FORKOPIMDA dan juga para pimpinan serta para anggota dewan dari partai pengusung.

Hadir pula para 4 kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati dari Nomor Urut 01 Pasangan H. Azis Rismaya Mahfud dan Haris Sanjaya, Nomor urut 2 Pasangan H. Ade Sugianto dan Cecep Nurul Yakin, Nomor Urut 3 Pasangan Cep Zamzam dan Padil Karsoma serta Nomor Urut 4 Pasangan H. Iwan Saputra dan Iip Miftahul Paoz.

Acara debat tersebut dimulai pada pukul 19.30 WIB dan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan serta pemeriksaan yang sangat ketat untuk menghindari sesuatu yang tidak di inginkan.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *