Pesona Indahnya Batu Avatar di Parung Ponteng Kabupaten Tasikmalaya

Kabupaten Tasikmalaya, analisaglobal.com — Bagi pecinta film animasi mungkin akan teringat pada pemandangan alam yang sangat indah yang tersaji dalam film Avatar. Mungkin tidak banyak yang tahu bahwa lokasi film tersebut berada di satu kota Provinsi Hunan, Zhangjiajie. Tepatnya di Zhangjiajie National Forest Park yang memiliki pemandangan gunung yang luar biasa. Tempat ini merupakan taman nasional pertama di China.

Di sana, wisatawan bisa mengunjungi beberapa spot pemandangan yakni Huangshi, Yuanjiajie, Yangjiajie, Jinbianxi, Tianzi, dan Suoxiyu. Di Huangshi, wisatawan bisa melihat pemandangan melalui dek observasi terbesar yang ada di sana. Sementara Yuanjiajie menawarkan pemandangan Hallelujah Mountains, atau lebih dikenal sebagai Gunung Avatar.

Namun bagi masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Jawa Barat jika ingin melihat keindahan gunung batu seperti avatar tidak perlu jauh 0 jauh pergi ke China, karena di kabupaten Tasikmalaya, tepatnya di kecamatan Parung Ponteng Desa Cigunung pun ada gunung bebatuan seperti itu “, ungkap Ketua Umum Prawita GENPPARI Dede Farhan Aulawi di Bandung, Selasa (20/10/2020)

Hal itu dia ungkapkan setelah sehari sebelumnya Tim Prawita GENPPARI mengunjungi lokasi tersebut. Dimana tak jauh dari lokasi tersebut juga ada Gua Rangga Gading, pemandiam alam air panas, Batu Datar, dan pengrajin batu onix. Di tempat ini, eksotisme keindahan alam akan terasa sekali karena dikelilingi oleh puncak-puncak perbukitan indah, serta pilar bebatuan yang menjulang tinggi yang menghiasi beberapa lembah di sana.

Jadi di lokasi ini para wisatawan bisa mengunjungi beberapa potensi wisata sekaligus karena jaraknya berdekatan. Jadi jika di Zhangjiajie National Forest Park, selain Gunung Avatar ada juga First Bridge Under Heaven dan Lost Souls Platform, atau lembah seperti Gold Whip Stream. Begitupun dengan desa Cigunung kecamatan Parung Ponteng.

“ Hal yang agak mirip di Sumatera Barat, tepatnya di kabupaten Sawahlunto ada juga gunung Avatar yang bernama Gunung Lumindai. Pesona bebatuan yang menjulang ke atas sangat indah dan cukup tajam, sehingga para wisatawan dianjurkan untuk selalu berhati – hati. Di objek wisata seperti ini, aspek safety maupun mitigasi resiko harus benar – benar diperhatikan oleh pengelola, dan juga benar – benar ditaati oleh para pengunjung. Semua tentu harus dilakukan demi keselamatan bersama “, pungkas Dede mengakhiri keterangan.

Jadi bagi mereka yang ingin tahu dan benar – benar merasakan keindahan gunung Avatar ala Tasikmalaya, maka jangan ragu untuk mengunjungi tempat ini. Informasi lebih lanjut mengenai kawasan wisata ini, bisa menghubungi Ketua DPD Prawita GENPPARI Tasikmalaya, Kang Rizal di no. 0812-8208-7237.***Day

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *