Gubernur Jabar Menyuarakan, Mari Jaga Kesehatan Jiwa di Tengah Pandemi COVID-19

Kota Bandung, analisaglobal.com — Pandemi COVID-19 berdampak buruk pada kesehatan mental masyarakat. Berdasarkan survei Puslitbangkes Kemenkes pada 2020, sekitar 6,8 persen masyarakat Indonesia mengalami gangguan cemas. Dari angka tersebut, 85,3 persen di antaranya tidak memiliki riwayat gangguan psikiatri.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, ada beberapa hal yang membuat kesehatan masyarakat terganggu di tengah pandemi COVID-19. Mulai dari informasi bohong atau hoaks, stigma, sampai tingginya angka kematian karena COVID-19.

“Informasi ketidakjelasan kapan situasi pandemi akan berakhir, belum hadirnya vaksin, isu isolasi sosial, stigma, kehilangan pekerjaan, perubahan cara belajar mengajar, dan tingginya juga kekerasan rumah tangga sebagai dampak terjadinya perceraian itu adalah sesuatu yang tidak bisa kita sepelekan,” kata Kang Emil -sapaan Ridwan Kamil– dalam webinar bertajuk ‘Menjaga Kesehatan Jiwa di Masa Pandemi’, Rabu (7/10/20). Kegiatan itu sekaligus memperingati Hari Kesehatan Jiwa Sedunia yang jatuh pada 10 Oktober 2020.

Kang Emil menyatakan, hoaks soal pandemi COVID-19 dapat membuat takut dan meningkatkan kecemasan masyarakat. Maka, kedewasaan masyarakat dalam memanfaatkan media sosial harus terus dikampanyekan.

“Hari ini masalahnya bukan mencari informasi, tapi memilah informasi. Maka, situasi berita negatif tentu harus kita kontrol,” ucapnya.

Selain itu, kata Kang Emil, pembelajaran jarak jauh membuat peserta didik dan orang tua stres. Terlebih ada kendala masalah konektivitas internet.

“Juga pada anak-anak ada sistem yang mengharuskan menjalani pendidikan di rumah atau jarak jauh. Ini juga membuat stres kepada anak dan orang tua apalagi keterbatasan internet dan lainnya. Sungguh sangat memprihatinkan,” katanya.

Kang Emil mengatakan, Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar sudah menyiapkan krisis center di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Provinsi Jabar, Kabupaten Bandung Barat, dan Graha Atma Bandung. Krisis center itu sebagai respons cepat kegawatdaruratan jiwa seperti potensi bunuh diri.

Selain krisis center, Pemda Provinsi Jabar meluncurkan program Konsultasi Jiwa Online (KJOL yang dibaca Kajol) sebagai jawaban atas meningkatnya permasalahan kejiwaan di tengah pandemi COVID-19.

About analisaglobal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *